Polisi sahabat anak Polres Tanjungpinang


Tanjungpinang - (Rabu, 28/02/2018) Polsek Tanjungpinang Timur kedatangan tamu dari PAUD BAKTI BUNDA Km 15 dengan jumlah siswa 16 orang terdiri dari  9 siswa laki-laki dan 7 siswi perempuan. Kedatangan tamu tamu cilik ini didampingi oleh 2 orang guru yang salah satunya yaitu IBU ERLINA YULIANTI. Kedatangan tamu tamu cilik beserta gurunya pun disambut hangat oleh Kapolsek Tanjungpinang Timur AKP HENDRIYAL dan seluruh anggota Polsek Tanjungpinang Timur.

Kedatangan tamu-tamu cilik ini untuk mengenalkan kepada siswa siswi PAUD BAKTI BUNDA bagaimana kerja polisi dan mendekatkan anak-anak kepada aparat kepolisian. Dan beberapa siswa siswi PAUD BAKTI BUNDA mengatakan bahwa cita-citanya menjadi polisi. Kegiatan ini merupakan salah satu program polri yaitu POLISI SAHABAT ANAK atau yang biasa disebut POLSANAK. Program ini untuk mengenalkan kepada generasi generasi muda kita bagaimana cara kerja kepolisian dan mengenalkan kendaraan kendaraan seperti roda dua dan roda empat milik kepolisian.

Beberapa anak dibawa secara bergantian menggunakan mobil patroli oleh BRIPDA BUDI UTOMO berkeliling di sekitaran komplek Bintan Center tampak siswa siswi PAUD BAKTI BUNDA sangat bersemangat dan antusias.
#Polrestanjungpinang

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Polres Tanjungpinang Didatangi tamu Mahasiswa PMII

Oknum asn Provinsi kepri di tangkap satnarkoba polrestanjungpinang

Tanjungpinang Kota BABHIN POLSEK TANJUNGPINANG KOTA,HADIRI PEMBUKAAN MTQ TINGKAT KELURAHAN PULAU PENYENGAT